Lhokseumawe – Prestasi kembali ditorehkan oleh mahasiswa STIKes Muhammadiyah Lhokseumawe. Tim Syarhil Qur’an yang terdiri dari Natasya Azzahra, Jaza Anil Husna, dan Lia Silfira berhasil meraih Juara II pada perlombaan Syarhil Qur’an tingkat nasional yang diselenggarakan oleh AIPNEMA pada 7 Desember 2025.
Kompetisi yang mempertemukan para peserta dari berbagai institusi kesehatan tersebut menjadi ajang pembuktian kemampuan mahasiswa dalam menguasai seni dakwah, pembacaan ayat Al-Qur’an, serta penyampaian pesan-pesan keislaman yang relevan dengan perkembangan zaman. Penampilan tim STIKesMu mendapat apresiasi karena tampil percaya diri, harmonis, dan mampu mengembangkan narasi yang kuat serta menyentuh.
Pencapaian ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi keluarga besar STIKes Muhammadiyah Lhokseumawe. Selain menunjukkan kualitas mahasiswa dalam bidang akademik dan kesehatan, keberhasilan ini juga mencerminkan komitmen kampus dalam membina kemampuan non-akademik, termasuk seni baca dan pemahaman nilai-nilai Al-Qur’an. Penampilan tim ini tidak terlepas dari bimbingan Ust. Saifuddin, Lc., MH, yang selama ini mendampingi proses latihan.
Pihak kampus menyampaikan apresiasi dan doa terbaik bagi para pemenang. Atas prestasi membanggakan ini juga, Wakil Direktur III Bidang Kemahasiswaan, Bapak Irawan Salri, S.E., MBA, memberikan apresiasi dan menyampaikan rasa bangganya kepada tim syarhil. Beliau menegaskan bahwa capaian ini menjadi bukti bahwa mahasiswa STIKes Muhammadiyah Lhokseumawe tidak hanya unggul dalam akademik dan keterampilan kesehatan, tetapi juga berprestasi dalam bidang seni dan keagamaan. Kemenangan ini diharapkan dapat menginspirasi mahasiswa lain untuk terus mengembangkan potensi diri serta aktif berpartisipasi dalam berbagai ajang kompetisi nasional.
Selamat kepada Natasya Azzahra, Jaza Anil Husna, dan Lia Silfira. Semoga prestasi ini menjadi langkah awal menuju pencapaian yang lebih besar serta membawa keberkahan bagi kampus STIKes Muhammadiyah Lhokseumawe.
