Home » Berita Kampus » 137 Mahasiswa STIKes Muhammadiyah Lhokseumawe Yudisium, 43 Cumlaude

137 Mahasiswa STIKes Muhammadiyah Lhokseumawe Yudisium, 43 Cumlaude

Bagikan

STIKesMuNEWS, LHOKSEUMAWE – Sebanyak 137 mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes)  Muhammadiyah Lhokseumawe mengikuti yudisium di Hall K.H Ahmad Dahlan Lancang Garam, Lhokseumawe,  Sabtu (6/7/2023).

Rincian mahasiswa yang diyudisium kali ini,  profesi ners sebanyak 44 mahasiswa dan 93 sarajana Keperawatan.

Sedangkan dari 137 mahasiswa yang diyudisium, 43 diantaranya dinyatakan lulus dengan predikat Cumlaude, yakni 41 Sarjana Keperawatan dan 2 profesi Ners

Ketua STIKes Muhammadiyah Lhokseumawe, Ns Mursal Mkep, menjelaskan, penyelenggaraan yudisium merupakan sebuah kegiatan akademik yang menyatakan bahwa seorang mahasiswa telah memenuhi syarat dari berbagai macam persyaratan akademik maupun kewajiban administrasi lainnya.

Sehingga secara sah dinyatakan lulus dan sekaligus ditetapkan tingkat atau predikat kelulusannya.

“Lulusan yang diyudisium kali ini dipastikan telah mampu berkerja dimanapun dan bahkan bisa membuka praktek mandiri. Apalagi dasarnya mayoritas yang lulus kaii ini juga sudah lulus uji kompetensi,” katanya.

Sedangkan kepada alumni, pihaknya mengharapkan dapat berkompetensi dikancah nasional ataupun internasional dalam upaya mencari peluang kerja, sebagaimana para alumni -alumni sebelumnya.

“Terutama mampu berkompetisi mencari peluang kerja di Timur Tengah sebagaimana alumni sebelumnya,” harapnya.

Sesuai cacatan pihaknya, ada18 orang alumni STIKes Muhammadiyah Lhokseumawe yang saat ini sudah bekerja di Arab Saudi.

Kemudian pada tahun ini, 2 orang sedang ikut pembekalan di Jakarta untuk berangkat ke Belanda.

“Pada tahun lalu juga ada 1 orang sudah berangkat ke Jerman” pungkasnya.(*)

 

Leave a Reply

Categories

Most Populars

SILAHKAN DAFTAR PMB ONLINE DI SINI...