Home » Umum » Atasi Stunting, Dinkes Gandeng STIKesMu Lhokseumawe

Atasi Stunting, Dinkes Gandeng STIKesMu Lhokseumawe

Bagikan

STIKESMU NEWS, LHOKSEUMAWE – Dinas Kesehatan Kota Lhokseumawe melakukan kerja sama dengan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah atau STIKesMu Lhokseumawe, untuk mengatasi persoalan stunting di kota Lhokseumawe.

Kegiatan Penandatanganan MoU berlangsung di Oproom Dinkes Setempat pada Jumat (24/2/2023).

Kepala Dinas Kesehatan Kota Lhokseumawe Safwaliza SKep MKM, mengatakan, di Lhokseumawe mengalami peningkatan jumlah stunting sebesar 0,7 persen di tahun 2022.

“Dari itu, MoU dengan STIKesMu ini diharapkan bisa membangun kekuatan baru dalam upaya penanganan stunting di Kota Lhokseumawe,” ujar Safawanliza yang juga alumni Perdana STIKesMu Lhokseumawe.

Sementara itu, Ketua STIKesMu Lhokseumawe Ns Mursal MKep, mengatakan bahwa STIKesMu Lhokseumawe siap bekerjasama dengan Dinkes kota Lhokseumawe dalam upaya penanganan stunting.

Mengingat, di kampus STIKes telah ada mahasiswa S1 Gizi yang nantinya akan ditempatkan di Puskesmas dan desa.

Sementara itu, Kaprodi Gizi STIKesMu Lhokseumawe Rizki Maulidya SST MGz mengatakan, pihaknya siap berkolaborasi dan menguatkan tenaga kesehatan dan kader dalam penggunaan antropometri yang benar.

Sehingga angka real stunting bisa didapatkan dengan akurat dan juga akan memberikan penyuluhan sebagai sarana pengetahuan ibu-ibu tentang gizi bagi balita.

Serta kegiatan pedampingan penggunaaan dan pengolahan pangan bahan pangan lokal, menjadi bahan pangan yang bernilai gizi tinggi bagi ibu-ibu yang memiliki balita.(*)

 

Leave a Reply

Categories

Most Populars

SILAHKAN DAFTAR PMB ONLINE DI SINI...